Wabup Buka Pelatihan Jurnalistik, Berharap Awak Media Dukung Pembangunan Daerah

Kepri, Natuna164 Dilihat

Putrakepri.com, NatunaWakil Bupati Natuna, Ngesti Yuni Suprapti membuka secara resmi kegiatan Pelatihan Jurnalistik dan Media Gathering dengan mengusung tema “Hukum, Etika Jurnalistik dan Profesionalisme Media Massa”, bertempat di Aula Hotel Natuna, Ranai, selasa 22 Oktober 2019

Pelatihan ini merupakan kerjasama antara Pemerintah Kabupaten Natuna dengan KKKS Migas Sumbagut yang beroperasi di wilayah Kabupaten Natuna (Kegiatan Pelatihan jurnalistik dan media gathering bagi Wartawan di Kabupaten Natuna (Medco Energi, Premier Oil dan Star Energy) melalui dana program tahunan media.

Dalam sambutannya wakil bupati Natuna Ngesti sangat ia mengapresiasi  SKK Migas dan KKKS Migas Perwakilan Sumbagut yang berkomitmen mendukung pembangunan daerah melalui dana CSR.

“media massa merupakan sarana penyebarluasan  informasi kepada publik, terlebih lagi dalam penyelenggaraannya didukung oleh kemajuan Teknologi Informasi Komunikasi, sehingga dapat lebih cepat diakses oleh masyarakat,”paparnya

lanjut Wabup, Mengingat peran para jurnalis begitu strategis, ia berharap agar dalam membuat karya tulis pemberitaan dapat selalu berupaya terus mendukung upaya mencerdaskan masyarakat, serta mempertimbangkan pengaruh dari segala aspek,

“Menjadi wadah ruang publik untuk berinteraksi sebagai bentuk partisipasi masyarakat dalam pelaksanaan pembangunan daerah,” tandasnya

Sementara itu, Kepala SKK Migas perwakilan Sumbagut,  Avicenia Darwis, mengatakan, program ini merupakan salah satu jembatan kerjasama dalam bentuk kepedulian terhadap pembangunan daerah.

“Dengan adanya komunikasi yang baik antar pemerintah daerah kabupaten Natuna sehingga  SKK Migas dan KKKS Migas dapat bersinergi dengan program kerja Pemerintah Daerah guna memberikan manfaat yang baik bagi masyarakat,” tandasnya.

hadir dalam kegiatan tersebut Ketua DPRD Kabupaten Natuna, kepala SKK Migas Perwakilan Sumbagut dan perwakilan dari KKKS Migas , pimpinan Organisasi Perangkat Daerah serta para awak media yang mengikuti pelatihan.

Kegiatan juga dilanjutkan dengan menandatangani MoU Program Beasiswa  PMI dengan pihak SKK Migas. (Putra)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *