DPC dan PAC PBB se-Kota Tanjungpinang Resmi Dilantik, Ini Pesan Ketua DPD PBB Kepri

Kepri, Tanjungpinang85 Dilihat

Putrakepri.com, Tanjungpinang- Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Pemuda Batak Bersatu (PBB) Kota Tanjungpinang dan Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) PBB se-Kota Tanjungpinang beserta pengurus resmi dilantik, Sabtu (3/4/2021) di Serbaguna HKBP Nomensen, Tanjungpinang.

Ketua DPC PBB Kota Tanjungpinang, Prengki Simanjuntak beserta pengurus dilantik oleh Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Provinsi Kepri, Mitra Sianipar. Sedangkan, keempat Ketua PAC PBB se-Kota Tanjungpinang dilantik oleh Prengki Simanjuntak.

Adapun keempat Ketua PAC se-Kota Tanjungpinang yakni Adalusianus Sianturi jabat Ketua PAC PBB Kecamatan Tanjungpinang Timur, Marolop Gultom jabat Ketua PAC PBB Kecamatan Bukit Bestari, Swandi Sihombing jabat Ketua PAC PBB Tanjungpinang Kota dan Barbarosa Hutabarat jabat Ketua PAC PBB Tanjungpinang Barat.

Mitra Sianipar berpesan kepada Ketua DPC, Ketua PAC beserta pengurus dan anggota PBB Kota Tanjungpinang untuk menjaga marwah PBB.

“Mari sama-sama jaga marwah PBB, hilangkan ego teman-teman dalam berorganisasi dalam menyelesaikan masalah. Namun, saya yakin teman-teman semuanya bisa mengatasi itu,” ujarnya usai melantik.

Selain itu, dia juga menyarankan PBB Tanjungpinang bisa bersinergi dengan Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungpinang, TNI-Polri dan juga Organisasi masyarakat (Ormas) lainnya yang ada di Tanjungpinang.

Dengan kondisi sekarang, mari bantu pihak kepolisian untuk menolak radikalisme dan memerikan pengamanan disaat ibadah di gereja.

“Yang sangat penting, kita ada di tanah Melayu dan tolong teman-teman hargai saudara-saudara kita yang Melayu. Silahkan teman-teman selalu berkoordinasi bersama mereka,” tegasnya.

Sementara itu, Prengki Simanjuntak mengucapkan terimakasi kepada Ketua DPD Kepri beserta rombongan dan tamu undangan lainnya.

Dia berharap, PBB Tanjungpinang akan menjalankan apa yang menjadi pesan Ketua DPD Kepri serta memperkenalkan PBB ke masyarakat Kota Tanjungpinang.

“Hari ini kami dilantik, DPC dan 4 PAC PBB se-Kota Tanjungpinang, Saya berharap apa yang menjadi pesan ketua dapat dilaksanaka rekan-rekan di Tanjungpinang,” harapnya.

Dia menjelaskan, Organisasi PBB ini merupakan Organisasi sosial yang mempunyai semboyan solidaritas, toleransi, rukun dan gotong royong.

Saat ini kata dia, jumlah pengurus hingga anggota PBB se-Tanjungpinang ada sekitar 200 orang dan tidak menutup kemungkinan akan bertambah lagi.

“Jika ada masyarakat yang bersuku batak dan ingin menjadi anggota PBB harus mendaftar, yang mana keanggotan adalah bersifat sukarela,” jelasnya.

Setelah dilantik, dia berjanji akan menjalankan visi dan misi organisasi PBB. Seperti membangun sinergi dengan pemerintah setempat dan instansi lainnya dengan menggunakan segala kemampuan maupun potensi sebagai bagian anak bangsa untuk memberikan yang terbaik kepada masyarakat.

“Program kita sebagaimana visi dan misi organisasi. Tujuan kita bagaiaman membangun sinergitas, antara organisasi dengan pemerintah setempat dan instansi lain di kota ini,” tutupnya.

Hadir dalam acara pelantikan ini Ketua DPD PBB Kepri beserta robongan, Walikota Tanjungpinang diwakili Asisten Ahli Dadang, Wakil Ketua I dan Anggota DPRD Tanjungpinang Ade Angga, Ria Ukur Rindu Tondang dan Sri Artha Sihombing, Perwakilan Kapolres Tanjupinang, Dandim, Danlanud, IPK, IPN, Perpat Tanjungpinang.

Acara berjalan tertib dan lancar dengan mematuhi protokol kesehatan virus Corona atau Covid-19.(**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *