Putrakepri.com, Kota Tanjungpinang – Wali Kota Tanjungpinang Rahma silaturahmi bersama dengan masyarakat Kampung Bulang bertempat di Sekretariat Pemuda Kampung Bulang Bawah, Jumat (24/6/2023) malam.
Wali Kota Rahma berdialog dengan masyarakat sekaligus mendata secara langsung kebutuhan nelayan dan pelaku usaha di wilayah setempat.
Wali Kota Rahma menyampaikan, dirinya bersama rombongan datang ke Kampung Bulang bukan untuk kampanye, namun menjalankan program pemerintah untuk menampung secara langsung kebutuhan nelayan dan pelaku usaha.
Menurutnya, hal itu dilakukan untuk memastikan bantuan yang akan diserahkan oleh Pemko Tanjungpinang tepat sasaran dan memang dibutuhkan oleh masyarakat.
“Sehingga bantuan yang diberikan pemerintah itu tepat sasaran dan bantuan yang diberikan sesuai dengan kebutuhan,” ujarnya.
Dalam kesempatan tersebut dimanfaatkan nelayan meminta peralatan tangkap mulai dari jaring tangsi, jaring udang, kawat hingga tombak udang.
Selain itu, ada juga belasan pelaku usaha yang mengajukan kebutuhan untuk penunjang usaha mulai dari spiner, kuali besar, blender hingga kompor gas.
Rahma menyampaikan, Pemerintah hadir untuk berupaya mendorong kemajuan usaha masyarakat setempat.
Pertemuan ini, lanjut Rahma, bisa dijadikan tempat berdiskusi terkait apa yang menjadi kebutuhan dan kendala dilapangan sehingga bersama dapat mencari solusinya.
“Untuk itu kami merangkum apa saja yang dibutuhkan dan diusulkan oleh masyarakat, dan akan diselesaikan sesuai prioritasnya,” lanjutnya.
Rahma sampaikan bahwa bentuk perhatian Pemerintah kepada nelayan dengan melengkapi jaminan keselamatan kerjanya.
Karena nelayan merupakan pekerjaan yang memiliki resiko tinggi karena bekerja ditengah laut dengan segala kendalanya.
“Oleh sebab itu telah difasilitasi dengan dibayarkan keikutsertaan menjadi anggota BPJS ketenagakerjaan. Selain itu bantuan lainnya juga diberikan berupa alat tangkap, juga melalui Baznas Kota Tanjungpinang memberikan life jacket untuk lebih kurang 700 nelayan,” ujarnya.
Untuk pelaku usaha kecil baik UMKM dan IKM, Rahma menambahkan, Pemko Tanjungpinang terus menggesa para pelaku usaha IKM untuk terus berinovasi dan melakukan pengembangan produk.
“IKM ataupun UMKM merupakan fokus kami saat ini, saya ingin pelaku usaha mampu tetap eksis, mandiri dan menjadi penopang pemulihan ekonomi,” Imbuhnya. (Pk/DisKominfo)