Wakil Calon Gubernur Kepulauan Riau Bertemu GEMAS, Paparkan Program Pengentasan Pengangguran

Putrakepri.com, Tanjungpinang – Wakil calon gubernur Kepulauan Riau, Aunur Rafiq, yang merupakan pasangan calon nomor 2 dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kepulauan Riau, bersilaturahmi dengan Gerakan Elemen Masyarakat Sejahtera (GEMAS) di Slodang Cafe, lantai dua, kilometer 8 atas, pada Selasa, 8 Oktober 2024.

Pertemuan tersebut merupakan bagian upaya Aunur dan tim untuk memperkuat dukungan dari berbagai elemen masyarakat jelang Pilkada yang akan digelar pada 27 November mendatang.

Aunur Rafiq memaparkan berbagai program yang diusung oleh pasangan calon nomor 2, terutama dalam hal pengentasan pengangguran dan peningkatan kompetensi tenaga kerja di Provinsi Kepulauan Riau.

Menurut Aunur,  masalah pengangguran di wilayah Kepulauan Riau menjadi perhatian utama dalam program kerja kami. Hal ini diperkuat dengan data yang ada, menunjukkan bahwa angka pengangguran di provinsi kepri masih tinggi.

“Angka pengangguran ini menjadi tantangan besar bagi kami. Oleh karena itu, kami berkomitmen untuk bekerja keras menurunkan angka pengangguran, khususnya di Tanjungpinang dan wilayah Bintan,” ujar Aunur di hadapan para anggota GEMAS yang hadir.

Aunur Rafiq menjelaskan bahwa salah satu strategi yang akan diimplementasikan oleh pasangan nomor 2 adalah peningkatan fasilitas pelatihan bagi tenaga kerja lokal.

Pelatihan ini, menurutnya, sangat penting untuk menciptakan tenaga kerja yang profesional dan mampu bersaing dengan tenaga kerja dari luar daerah, bahkan luar negeri.

“Kami akan memperluas akses masyarakat kepada program-program pelatihan kerja. Fasilitas ini bertujuan agar masyarakat bisa mendapatkan keterampilan yang dibutuhkan di dunia kerja saat ini, baik di sektor formal maupun informal,” imbuhnya.

Tidak hanya itu, Aunur juga menegaskan bahwa pemerintah daerah perlu berperan lebih aktif dalam memfasilitasi kerjasama antara perusahaan-perusahaan besar dengan pusat-pusat pelatihan di Kepulauan Riau.

Ia berharap, dengan adanya sinergi ini, dapat tercipta lapangan kerja yang lebih banyak dan berkualitas di daerah tersebut.

Pertemuan dengan GEMAS ini tidak hanya sebatas ajang untuk memaparkan program kerja, tetapi juga sebagai wadah untuk mempererat hubungan antara pasangan calon dengan elemen masyarakat. Aunur Rafiq berharap, GEMAS dapat menjadi bagian penting dalam memenangkan pasangan Rudi-Aunur pada Pilkada mendatang.

Dalam kesempatan yang sama, Aunur Rafiq juga mengajak GEMAS untuk terlibat aktif dalam proses kampanye dan memberikan dukungan kepada pasangan calon nomor 2.

Ia menekankan pentingnya kerjasama antara masyarakat dan pemerintah daerah dalam mewujudkan visi dan misi yang diusung oleh pasangan tersebut.

“Kami percaya bahwa dengan dukungan dari GEMAS dan elemen masyarakat lainnya, kita bisa membawa perubahan yang signifikan bagi Provinsi Kepulauan Riau. Saya mengajak GEMAS untuk bersama-sama berjuang demi kemajuan daerah ini,” tutur Aunur Rafiq.

Acara silaturahmi ini diakhiri dengan sesi tanya jawab antara Aunur Rafiq dan para anggota GEMAS. Beberapa anggota GEMAS menyampaikan aspirasi mereka terkait permasalahan ekonomi, khususnya terkait kesempatan kerja yang masih terbatas di beberapa daerah di Kepulauan Riau.

Menanggapi hal tersebut, Aunur Rafiq menegaskan bahwa pasangan Rudi-Aunur akan berusaha untuk meningkatkan investasi di wilayah Kepulauan Riau. Menurutnya, dengan semakin banyaknya investasi yang masuk, lapangan pekerjaan juga akan semakin terbuka luas.

“Investasi yang masuk ke Kepulauan Riau harus memberikan dampak langsung bagi masyarakat lokal. Kita tidak boleh hanya menjadi penonton di rumah sendiri,” tegas Aunur Rafiq.

Dengan program kerja yang disampaikan, Aunur Rafiq berharap masyarakat Kepulauan Riau dapat memberikan dukungan penuh kepada pasangan calon nomor 2 pada Pilkada mendatang. Ia yakin, dengan program-program yang telah dirancang, pasangan Rudi-Aunur dapat membawa perubahan positif bagi provinsi tersebut.

Mari kita ciptakan pilkada Damai terus berbuat yang terbaik didalam hidup ini, kalau bukan kita bersama-sama siapa lagi.

Pertemuan tersebut ditutup dengan komitmen dari GEMAS untuk turut serta dalam memenangkan pasangan calon nomor 2, serta mendukung penuh program-program yang diusung untuk kesejahteraan masyarakat Kepulauan Riau. (Tina)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *