Koramil 01 Tanjungpinang Himbau Prokes di Pasar Bincen

Kepri, Tanjungpinang229 Dilihat

Putrakepri.com, Tanjunginang – Komado Rayon Militer ( Koramil ) 01 Tanjungpinang melalui Babinsa Kelurahan Air Raja Koptu M.Chaniago memberi himbauan Prokes kepada warga masyarakat di posko Pemantauan Covid-19 Jum’at 26/02 di Pasar Bintan Center Killometer 9.

Pelaksanaan Himbauan kepada masyarakat ini dalam rangka upaya penertiban dan pendisiplinan kepada masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dimasa masih dalam Pandemi Covid-19.

Diketahui dalam pantauan banyak pengunjung maupun pedagang yang melakukan aktivitas di dalam pasar Bintan Center tidak mengindahkan protokol kesehatan covid -19, seperti halnya tidak memakai masker ataupun tidak mengenakan masker dengan benar.

Kegiatan Himbauan ini rutin dilaksanakan upaya pencegahan penyebaran yang dapat menimbulkan klaster baru penularan Covid-19, terutama di tempat kerumunan seperti halnya aktifitas di Pasar Bintan Center ini.

” Tugas kita menghimbau, mengingatkan dan serta menegur kepada masyarakat yang tidak disiplin terhadap Prokes Covid-19, sayangi diri sendiri dan keluarga, karena Covid-19 ini tidak pandang bulu, ” ujar Chaniago selaku Bhabinsa Kelurahan Air Raja disela – sela pelaksanaan kegiatan ini.

Selain itu Bhabinsa Kelurahan Air Raja juga menghimbau kepada masyarakat yang ada di Bintan Center untuk tetap patuhi protokol Kesehatan Covid-19.

” Mari bersama – sama kita putus mata rantai penularan covid-19 ini secara serius dengan selalu mematuhi Prokes, bersinergi melawan virus Corona, ” harapnya .

Kegiatan tersebut dilaksanankan oleh beberapa personil diantaranya, 1 ( satu) personil Bhabinsa Kelurahan Air Raja yakni
Koptu M.Chaniago, 1 ( satu) personil Babinkamtibmas Kelurahan Air Raja Bripka S.Sinaga, 1 (satu) Personil, Security Pasar Bincen Bambang Yudho yono.

Dalam pelaksanaan kegiatan ini berjalan dengan aman dan kondusif .( Nur)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *