Putrakepri.com, Bintan- Jalin Silahturahmi serta kepedulian tinggi terhadap warga,TNI-Polri Melayat ke rumah duka di kediaman Almarhum Wiliati Binti Usman RT04 RW 02 Desa Kampung Melayu, Tambelan Bintan, Selasa (16/02) sekira Pukul 09.00 Wib.
Hal ini dibenarkan oleh Kapolsek Tambelan IPDA Missyamsu Alson selaku Kapolsek Tambelan dalam informasinya ke Media ini Selasa (16/02) pagi
Polsek Tambelan melalui Bhabinkamtibmas Desa Kampung Melayu Brigadir Agung beserta Binpotmar TNI-AL Praka Safriadi melayat kerumah warga yang meninggal dunia.
” Almarhumah Wiliati Binti Usman di RT 04 RW 02 Desa Kampung Melayu, yang dimana Almarhuma meninggal dunia pada hari Senin Tanggal 15 Februari pukuk 17.00 Wib dikarenakan sakit, “ujar Agung.
Lebih lanjut Agung menjelaskan, ” Almarhumah meninggal dunia di usia 78 Tahun dan selanjutnya sekitar Pukul 10.20 Wib, selanjutnya almarhumah di Sholatkan di Surau Husnul Muslim Desa Kampung Melayu dan di kebumikan di Tempat Pemakaman Umum Desa Kampung Melayu, ” pungkas Agung.
Dan tidak hanya itu dalam pelaksanaan kegiatan tersebut Bhabinkamtibmas Brigadir Agung dan Binpotmar Praka Safriadi juga ikut membantu memikul keranda Jenazah Almarhum sampai ke liang lahat.
Bhabinkamtibmas juga mengucapkan bela sungkawa kepada keluarga yang ditinggalkan agar sabar dan tabah.
Secara terpisah, pihak keluarga Almarhumah Wiliati Binti Usman juga mengucapkan terimakasih atas kehadiran Bhabinkamtibmas dan TNI-AL yang telah datang melayat kerumah duka.
“Kami sekeluarga sangat berterima kasih kepada Bhabinkamtibmas dan TNI-AL yang sangat perduli, telah datang melayat, serta membantu keluarga kami yang sedang berduka, semoga selalu dalam lindungan Allah SWT, ” ungkap salah satu keluarga almarhum.
Selama pelaksanaan kegiatan tersebut berlangsung lancar, aman serta tetap sesuai dengan Prokes.( Nur)