Camat Tanjungpinang Barat Ajak Masyarakat Kawal Usulan Musrenbang

Uncategorized169 Dilihat

Putrakepri.com, Tanjungpinang – Camat Tanjungpinang Barat, Haposan Siregar, mengajak warga Kelurahan Tanjungpinang Barat untuk mengawal usulan yang dibawa ke Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang).

Dalam sambutannya, Haposan menyampaikan semua pihak harus berpartisipasi dalam perencanaan pembangunan di Kota Tanjungpinang, mulai dari tingkat kelurahan, kecamatan hingga tingkat kota.

“Ini perencanaan partisipatif yang melibatkan seluruh elemen masyarakat khususnya RT RW di Kelurahan Tanjungpinang Barat,” kata Haposan, Senin (22/1).

Camat meyakini masyarakat setempat sudah melakukan rembuk warga untuk menyusun daftar usulan yang menjadi prioritas dan akan disepakati setelah musrenbang kelurahan tersebut.

Dengan demikian tidak ada lagi kecemburuan antar RT RW yang nantinya ada usulan yang diakomodir dan yang belum dapat diwujudkan.

“Ini sinergi masyarakat dengan pemerintah. Keinginan masyarakat untuk sebuah pembangunan diusulkan melalui musrenbang,” ujarnya.

Menurutnya, jika usulan warga sesuai dengan ketentuan yang berlaku dan pendanaan, lebih jauh Haposan menjelaskan, maka masukan dari warga itu akan diakomodir oleh Pemko Tanjungpinang.

“Usulan yang disampaikan juga disesuaikan dengan karakteristik Kelurahan Tanjungpinang Barat, karena usulan setiap kelurahan itu pasti berbeda,” terangnya.

Ia mengajak semua masyarakat untuk bersama mengawal usulan prioritas musrenbang itu ke tingkat yang lebih tinggi, terlebih kegiatan itu juga diikuti oleh anggota DPRD Kota Tanjungpinang.

“Kita minta bantuan pak dewan untuk mengawal anggarannya agar usulan masyarakat dapat direalisasikan tahun depan,” harapnya. (Pk/Dinas Kominfo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *